Hubungan Terlarang Itu Bernama Pacaran

Hubungan Terlarang Itu Bernama PacaranHubungan terlarang itu bernama Pacaran. Entah dari mana asalnya, tapi kemudian ada doktrin atau tradisi (kebiasaan) bahwa pacaran itu wajib bagi remaja. Istilahnya, belum pacaran bukan remaja, bukan hanya di Indonesia, hal ini hampir terjadi di seluruh dunia. Dari Amerika muncul berbagai film Hollywood, buku, majalah, cerita berbau cinta, hari valentine serta pesta dansa yang mengakibatkan pacaran itu menjadi suatu kewajiban bagi kalangan remaja.

Karena itu, tidak sedikit remaja yang akhirnya pacaran. Meski mereka tidak tahu, apakah pacaran itu cinta monyet atau serius untuk menikah? mustahil untuk ke jenjang pernikahan. Bagaimana bisa caranya nikah, sedangkan masih duduk di bangku sekolah, kerjaan belum ada, masih seneng main sama temen, ketimbang ngurus anak. Memang hakikatnya remaja itu egois dan labil. Tapi, masih tetap bersih keras untuk menikah, untuk apa…?

Lanjutkan membaca “Hubungan Terlarang Itu Bernama Pacaran”

Pohon Terlarang itu adalah Rokok

Pohon terlarang itu adalah Rokok. Taurat menyebut jenis pohon terlarang itu, dan pohon itu diberi nama “Pohon Pengetahuan”. Ada beberapa kitab lain yang juga menyebutkannya dengan “Pohon Pengetahuan”. Sebelum Tuhan menciptakan alam, Tuhan memanfaatkan pohon itu. Karenanya, Tuhan melarang memakan buah dari pohon itu, khawatir tidak ada lagi alam lain yang bisa diciptakan-Nya.

pohon-terlarang-itu-adalah-rokokBerbeda dengan kitab-kitab lain. Al-Qur’an yang bebas dari ilusi dan imajinasi Ahli Kitab, salah satu mukjizat yang masih ada. Bahwa Al-Qur’an memaparkan suatu kejadian yang benar dan kisah nyata yang berkaitan dengan manusia pertama.

Lanjutkan membaca “Pohon Terlarang itu adalah Rokok”

Aktivitas Sehari-hari Santri Rumah Tahfidz Akbar

Assalamualaikum, kaifa haluk?

Bersama dengan saya, Aziz Saprozi atau bisa disebut sebagai seorang santri yang berkeinginan kuat berserta tekad yang takkan bisa dikalahkan oleh siapapun untuk menjadi seorang Hafidz Al-Qur’an, umumnya. Dan menjadi penulis yang ditunggu-tunggu masyarakat, khususnya.

kegiatan-belajar-mengajar-di-rumah-tahfidz-akbarSebagai santri, kita harus disiplin dalam segala hal. Terlebih dalam menghafal Al-Qur’an. Dalam menghafal ayat demi ayat, kita dituntut untuk sabar dan istiqomah. Dan juga  menepatkan waktu untuk muroja’ah hafalan, ialah salah satu contoh kedisiplinan para penghafal Al-Qur’an.

Sama halnya juara Olimpiade, penghafal Al-Qur’an juga berlatih dengan waktu yang sekira cukup lama. Bersabar menghadapi rintangan adalah salah satu kunci dari keberhasilan dalam menghafal Al-Qur’an. Lanjutkan membaca “Aktivitas Sehari-hari Santri Rumah Tahfidz Akbar”

Tips Mudah Menghafal Al-Qur’an

Menjadi penghafal Al-Qur’an merupakan keinginan semua umat muslim di dunia ini. sudah banyak umat islam di belahan bumi ini hafal 30 juz Al-Qur’an, menghafal Al-Qur’an merupakan hal yang gampang-gampang susah jika kita tidak konsentrasi dalam menghafalnya. berikut tips mudah menghafal Al-Qur’an.

Sebelum menghafal Al-Qur’an lebih baik kita menghetahui tata cara sebelum menghafal Al-Qur’an. Berikut tahapan yang harus dilakukan sebelum menghafal Al-Qur’an :

  • Niat, sebelum kita menghafal Al-Qur’an maka pertama kali yang harus dilakukan yaitu niat sepenuh hati.
  • Wudhu disetiap akan melakukan hafalan Al-Qur’an.
  • Berdo’a.
  • Melakukan amalan-amalan seperti sholat tahajjud, AHOLt hajat, puasa dan shodaqoh.

Lanjutkan membaca “Tips Mudah Menghafal Al-Qur’an”

5 Cara Agar Konsisten Membaca Al Qur’an

Setiap dari manusia terutama kita sebagai umat muslim tentu sangat menginginkan hidup bahagia yang penuh dengan keberkahan dari Allah SWT. Banyak cara yang dapat dilakukan untuk mendapat kebahagian hidup yang penuh dengan keberkahan dari Allah SWT salah satu nya dengan Al Qu’an.

Al Qur’an adalah kitab suci kita sebagai umat islam yang tidak perlu di ragukan lagi kebenaran isinya. Sebagai firman dari Allah SWT yang turunkan dan di wahyukan kepada Nabi Muhammad SAW melalui perantara malaikat Jibril. Al Qur’an adalah panduan sekaligus pedoman hidup seluruh umat muslim di dunia yang didalamnya sudah sangat lengkap membahas setiap aspek kehidupan.

5 cara agar konsisten membaca Al Qur'an

Lanjutkan membaca “5 Cara Agar Konsisten Membaca Al Qur’an”

Beberapa Tips Menghafal Al Qur’an Yang Efektif ( Bagian ke-2 )

Artikel ini adalah kelanjutan dari bagian pertama dari tulisan tips menghafal Al Qur’an.

Kapan waktu yang cocok untuk mendengarkan Murattal Al Qur’an?

Ketahuilah wahai saudaraku seiman, sesungguhnya setiap saat adalah waktu yang tepat untuk mendengarkan Al Qur’an.  Orang beriman adalah mereka yang selalu mengingat Allah dalam setiap keadaan, baik berdiri, duduk, maupun berbaring.  Baik di saat tidur ataupun bangun darinya, di saat bekerja ataupun saat berada di jalan.  Bahkan di saat bersama teman atau keluarga.

Orang beriman adalah mereka yang selalu mengingat Allah di setiap waktu.  Demikian juga dengan mendengarkan Al Qur’an, dia tidak membutuhkan waktu khusus.  Hanya saja orang yang ingin menghafal Al Qur’an hendaknya mendengarkan murattal Al Qur’an sesuai dengan kemampuannya.

Lanjutkan membaca “Beberapa Tips Menghafal Al Qur’an Yang Efektif ( Bagian ke-2 )”

Beberapa Tips Menghafal Al Qur’an Yang Efektif ( Bagian ke-1 )

Banyak cara yang ditempuh bagi santri yang menghafal Al Qur’an.  Setiap cara memiliki perbedaan dan efektivitas yang berbeda-beda, tergantung dari pengalaman dan metode yang dipakai oleh masing-masing penghafal Al Qur’an.  Beberapa kiat menghafal dan tips yang terangkum dalam tanya jawab akan di uraikan disini, diambil dari buku Hafal Al-Qur’an tanpa Nyantri karangan Abdud Daim Al-Kahil.

Apakah kita mendengarkan satu surat Al Qur’an secara penuh dan berulang-ulang setiap hari?

Jawab:  Saya selalu mengutamakan untuk mendengarkan satu surat secara berulang-ulang setiap hari hingga lafazh-lafazhnya tidak asing lagi bagi saya.

Satu contoh jika anda ingin menghafalkan surat An-Naml, maka anda harus mendengarkan surat ini dari bacaan salah seorang syaikh secara berulang-ulang setiap sehari dalam tempo beberapa hari.  Maka setelah itu anda akan merasa mudah dalam menghafalkannya.  Metode ini telah saya praktekkan dan membuahkan hasil yang memuaskan.  Saya telah mampu menghafalkan Al Qur’an tanpa susah payah, karena saya menikmati hal itu. Lanjutkan membaca “Beberapa Tips Menghafal Al Qur’an Yang Efektif ( Bagian ke-1 )”

13 Keutamaan Menghafal Al Qur’an

Banyak sekali keutamaan dari menghafal Al Quran dan banyak pula hadist Rasulullah SAW yang mendorong kita untuk menghafal Al Qur’an atau membacanya, sehingga hati seorang individu muslim tidak kosong dan hampa. Seperti hal nya dalam hadist yang di riwayatkan oleh Ibnu Abbas, “orang yang tidak mempunyai hafalan Al Qur’an sedikitpun adalah seperti rumah kumuh yang mau runtuh.” (HR. Tirmidzi)

Berikut adalah Fadhail Hifzul Qur’an (keutamaan menghafal Qur’an) yang dijelaskan Allah dan Rasul-Nya, agar kita lebih bergairah dalam berinteraksi dengan Al Qur’an khususnya menghafalkan nya.

Lanjutkan membaca “13 Keutamaan Menghafal Al Qur’an”

Manfaat Menghafal Al Qur’an dapat Meningkatkan Prestasi Anak

Banyak orang beranggapan bahwa menghafal Al Qur’an bisa menjadi beban, padahal sebenarnya menghafal Al Qur’an memiliki banyak sekali manfaatnya, salah satunya adalah dapat meningkatkan prestasi belajar anak di sekolah. Menghafal Al Qur’an atau biasa dikanal dengan sebutan tahfidz memiliki dua hal yang harus dipenuhi, yakni hafal dalam ingatan dan bisa mengucapkannya kembali diluar kepala tanpa membaca Al Qur’an atau catatan lain.

Tidak banyak sekolah-sekolah yang menerapkan pelajaran menghafal Al Qur’an sebagai kurikulumnya saat ini mungkin hanya di sekolah islam atau pondok pesantren saja. Banyak sekolah umum yang menganggap pendidikan formal lebih penting dari pada menghafal Al Qur’an dan parah nya banyak para siswa-siswi atau anak-anak kita yang berangpan bahwa menghafal Al Qur’an merupakan beban layaknya mendapat tugas pelajaran formal.

Lanjutkan membaca “Manfaat Menghafal Al Qur’an dapat Meningkatkan Prestasi Anak”

Ternyata Kebiasaan Menghafal itu Berbeda-beda Antar-santri

Menarik untuk mengamati kebiasaan para santri Pesantren Tahfdiz Akbar dalam kesehariannya menghafal Al Qur’an.  Dari 10 orang santri tersebut, ternyata semuanya memiliki kebiasaan yang berbeda satu sama lainnya.

menghafal-di-pesantren-tahfidz-akbarAdalah Ahmad dan Aziz, keduanya sebelum masuk ke Pesantren Akbar sudah memiliki modal hafalan diatas 5 juz.  Pada saat di test oleh assatidz kami, ternyata kekuataan hafalan kedua nya masih belum kuat, sehingga diputuskan untuk memulai lagi dari nol, dari juz 1 (Al Baqarah).  Ahmad dan Aziz gemar sekali tidur di Musholla Baitur-rahma. 

Dalam kesehariannya, mereka berdua sering tidur di Mihrab dan menghafal di sana. Karena seringnya mabit di Mushola, maka mereka hadir sebelum adzan dikumandang.  Dalam menghafal Al Qur’an, kedua nya sering mengurung diri di dalam mihrab dengan menutup pintu dan membaca atau menghafal dengan suara keras.

Lanjutkan membaca “Ternyata Kebiasaan Menghafal itu Berbeda-beda Antar-santri”